Seperti yang kebanyakan orang lakukan, flashdisk selama ini hanya difungsikan sebatas alat untuk menyimpan dokumen atau file-file kita. Pada kenyataannya flashdisk memang dibuat untuk kebutuhan itu, tapi tahukah Anda jika flashdisk mempunyai fungsi lain yang tidak kalah pentingnya?
Berikut 7 fungsi dari flashdisk selain sebagai alat penyimpanan data.
Proteksi Komputer
Cobalah install software Predator, aplikasi ini akan merubah USB Anda menjadi sebuah alat proteksi PC. Kunci yang dimaksud adalah mengunci komputer ketika Flashdisk dicabut dari komputer dan akan membuka kunci ketika flashdisk terpasang di komputer. Penasaran? Coba download softwarenya diPREDATOR – protects your PC with a USB flash drive.
Portable Antivirus
Dengan menginstall Antivirus AVG rescue ke Flashdisk, Anda bisa melakukan scanning virus di komputer manapun, ini akan mengurangi kekhawatiran kita dalam penggunaan komputer. Terutama untuk melindungi data-data kita di dalam flashdisk tersebut.
Menjalankan Aplikasi , Games dan Utilities
Aplikasi seperti Firefox, chrome, Open Office dan lain-lain bisa dengan mudah Anda jalankan dari flashdisk, atau bahkan game-game ringan berbasis Flash pun bisa dijalankan. Akan sangat bermanfaat jika suatu saat kita mendapati komputer yang belum terinstall software-software favorit kita.
Install Windows 8 atau Linux
Mau mencoba merasakan Windows 8? Anda bisa download Windows 8 Release Preview lalu install di Flashdisk Anda. Atau mungkin ingin mencicipi OS Linux? Semua bisa dilakukan dengan hanya menggunakan Flashdisk.
Penyimpanan Data Dengan Aman
Cobalah untuk menginstall software USB Lock dari newsoftwares, semua data Anda akan aman dari insiden yang tidak Anda inginkan.
Maintain komputer
Anda bisa dengan mudah melakukan maintain komputer hanya dengan flashdisk jika software seperti Parted Magic, Hiren’s Boot, dan software partisi hardisk saja yang Anda perlukan.
Menjalankan Windows 7 di Mac
Dengan flashdisk, Anda bisa membuat Mac kesayangan Anda menjadi dual boot dengan Windows 7, ini berarti ada dua OS dalam 1 PC, dan Anda bisa memilih OS mana yang akan digunakan.
Menarik bukan? Berdayakan flashdisk Anda dengan mencoba tips diatas. Mengenai cara-cara untuk masing-masing tips sudah banyak dijelaskan di internet. Selamat mencoba…